- Dance Dance Revolution
Game Review :
Dansa penuh energik di Dance Dance Revolution Timezone pasti asyik deh. Kamu bisa melatih gerakan kaki dan sinkronisasi tubuh untuk menyesuaikan hentakan kaki dengan irama lagu. Nah kamu juga harus bisa menentukan cara dan strategi yang sesuai sehingga sasaran panah di monitor yang harus diinjak bisa tepat. Gerakan tubuh yang responsif, melompat dan menari ternyata hampir sama dengan gerakan aerobik.
Yang lebih seru lagi kamu bisa memilih jenis lagu/musik favorit kamu, sehingga sambil berdansa kamu bisa bernyanyi secara spontan. Kini pasti deh kamu bisa menampilkan kebolehan kamu menari dengan penuh percaya diri dan kreativitas di depan kawan-kawan dan publik.
Tips DDR Mania
Bagi dancer yang udah expert dan udah nguasain panggung Dance Dance Revolution, pasti ingin sesuatu yang lebih cool lagi untuk bisa naklukin DDR. Ada gerakan bebas atau freestyling yang seperti gerakan gymnastic jadi harus bener-bener sering latihan atau kalau nggak yakin jangan sekali-kali mencobanya. Yuk kita intip gimana caranya Expert Dancer melakukan hal-hal yang paling gila.
Backwardsing (membelakangi monitor)
Ini bagi mereka yang berdansa mengikuti irama tanpa melihat monitor. Jadi harus benar-benar menghapal not-not lagu, karena bakalan nggak cool kalo ngeliat monitor dan kelompatan setiap notnya.
Bar Jumping (melompat bar)
Wow, hebat benar kalo bisa melompati bar pengaman seperti melompat ke atas atau ke bawah panggung. Keren banget kalo bisa dilakukan pas permulaan lagu atau saat break yang cukup lama di pertengahan musik.
Crossovers: Versus mode
Nah ini pasti seru bisa tukar posisi sama teman kamu. Saat paling tepat ketika satu orang sedang menginjak bagian atas dan orang lainnya menginjak bagian bawah. Dan jika akan meneruskan lagunya, tinggal menginjak tombol yang berlawanan. Ini bisa berhasil pas tidak banyak nada yang terjadi pada musik.
Circles (Melakukan gerakan memutar)
Gerakan berputar dilakukan saat menginjak panah seperti di monitor dan berputar melingkar ketika melakukan gerakan. Contoh untuk urutan panah u-r-d-l kamu menggunakan kaki kanan ke atas, kaki kiri ke kanan, kaki kanan ke bawah, kaki kiri, sewaktu kamu berputar, jangan lihat ke monitor. Kalau kamu udah canggih bisa banyak melakukan gerakan memutar pas tak banyak not musik yang muncul di monitor. Prinsipnya, jika pusat tubuh kamu ada di tempat yang sama dan/atau kamu menghadap posisi yang sama, kamu tidak melakukan gerakan memutar.
Hand Plant:
Kamu juga bisa menggunakan tangan untuk menginjak tombol di bawah. Pakailah telapak tangan walaupun bantalan injakan keras tapi jika melakukannya dengan benar kelihatan cool banget. Bisa dibantu dengan berlutut sehingga posisi kamu lebih dekat ke injakan waktu melakukan Hand Plant.
Knee Drop:
Ahhhaa ini gerakan menjatuhkan lutut seperti kalau kita lihat para koreografer handal mengakhiri dance performance mereka. Hati-hati jika melakukannya karena takut menimbulkan cidera. Biasanya dilakukan dengan kedua lutut ketika urutan target DL kemudian UR dan selanjutnya ke nada yang disebelahnya. Kamu bisa pegangan tangan ke bar dan mesin pada saat yang bersamaan untuk menunjang tubuh kamu dan membantu berdiri.
|
|
0 comments:
Post a Comment